3 Langkah Mudah
Menambahkan Produk di Toko Ku Ka

Tentukan jasa kurir yang ingin digunakan


Pada langkah selanjutnya, pilih jasa kurir yang ingin kamu gunakan dalam hal pengiriman produk-produk anda nantinya.

Tentukan jangkauan pengiriman


Tentukan jangkauan pengiriman produk dan kamu dapat memilih area jangkauan pengiriman ke seluruh Indonesia, atau juga kamu dapat membatasi jangkauan pengiriman jika kamu hanya melayani pengiriman hanya seputar jangkauan tiap provinsi saja atau antar kabupaten/kota tertentu saja.

Jika kamu hanya melayani pengiriman antar provinsi ke provinsi tertentu saja, pilih dan input provinsi mana saja yang termasuk ke dalam area pengiriman kamu.

Jika kamu hanya melayani pengiriman antar kabupaten / kota tertentu saja, pilih dan input kabupaten / kota yang termasuk ke dalam area pengiriman kamu.



Bagaimana jika saya ingin menggunakan jasa kurir lain dan menentukan biaya pengiriman sendiri ?


Jika kamu ingin menggunakan jasa kurir pengiriman sendiri selain dari yang telah kami sediakan, atau kamu bisa mengantar pesanan sendiri, kamu dapat menambahkan kurir custom khusus untuk toko kamu, dan kamu dapat menentukan biaya pengirimanmu sendiri sesuai dengan lokasi pengiriman dan lokasi tujuan yang dituju.

Pada bagian pilihan kurir pengiriman, klik link "Saya ingin menggunakan kurir dan biaya pengiriman sendiri".

Setelah itu kamu akan diminta untuk memasukkan nama kurir (bisa kurir pribadi) serta biaya pengiriman untuk tiap-tiap daerah yang dituju.